Dapatkan Kode Kuota Gratis Telkomsel, Cek Daftarnya
Kode dial, jadi akses paling mudah untuk mendapatkan informasi dari operator.
Ada banyak jenis kode, salah satunya adalah kode kuota gratis Telkomsel.
Para pengguna Telkomsel tentu harus tahu apa saja jenis kode ini agar tidak terlewatkan promo yang ditawarkan.
Apalagi jika akses gratisan yang diperoleh adalah kuota sehingga bisa internetan sepuasnya.
Jumlah kuota yang didapatkan juga bisa lebih besar jadi tentu akan menguntungkan ketika sedang kehabisan kuota mendadak.
Apa saja kode yang tersedia dan bagaimana cara mengaksesnya? Yuk langsung saja cek.
Daftar Kode Kuota Gratis Telkomsel
Fungsi dari kode dial yang utama adalah untuk mendapatkan informasi seperti jumlah sisa pulsa, sisa kuota dan masa aktif.
Kode dial juga menjadi cara singkat untuk melakukan pembelian kuota dengan pulsa.
Telkomsel dulunya menggunakan kode dial *888#, namun kini sudah berubah menjadi kode dial *363#.
Jika ingin mendapatkan informasi tentang kartu kamu tinggal akses saja kode dial tersebut.
Sedangkan kode dial kuota gratis Telkomsel berbeda, ada beberapa pilihan kode yang bisa digunakan. Berikut ini daftarnya.
-
Kode Dial *550*28#
Jumlah kuota yang bisa didapatkan jika berhasil mengakses kode Telkomsel ini adalah 1GB.
Masa aktif dari kuota ini adalah satu bulan, dengan syarat mendapatkan kuota hingga nol rupiah.
Prosesnya sendiri adalah dengan mengakses fitur telepon kemudian tekan kode dial *550*28#.
Setelah itu, pilih angka 1 dengan menu Yuk Ikuti Kuis Asik Telkomsel… .
Maka akan muncul tampilan kembali yang merupakan pertanyaan kuis.
Jawab pertanyaan dengan mengetik jawaban sesuai dengan nomor yang disediakan.
Jika jawabannya benar, maka kuota sebesar 1GB akan langsung dikirim ke nomor.
Operator akan memberikan sms konfirmasi mengenai penerimaan hadiah kuis.
Kuota yang didapatkan sendiri adalah kuota reguler yang bisa digunakan untuk berbagai macam aplikasi dan akses selama 24 jam.
-
Kode Dial *550*993#
Kode kuota gratis Telkomsel selanjutnya ini juga untuk mendapatkan paket FLASH sebesar 1 GB.
Kamu bisa mendapatkannya selama sisa pulsa adalah nol rupiah. Jadi lebih baik untuk cek sisa pulsa terlebih dahulu.
Apabila pulsa adalah nol rupiah, kamu bisa masuk ke kode dial *550*933# dan pilih paket FLASH 1GB.
Setelah itu kamu akan mendapat sms konfirmasi dari operator uaki nomor 3636, tinggal balas dengan YA (bebas pulsa).
Usai membalas sms, kamu akan mendapatkan pemberitahuan bahwa transaksi berhasil dan kuota internet telah didapatkan.
Namun jika tidak, operator juga akan memberikan informasi melalui sms.
-
Kode Dial *363*65#
Kode rahasia kuota gratis Telkomsel selanjutnya ini memiliki nominal sebesar 3GB.
Nominal yang cukup besar dan masa aktifnya adalah tiga bulan. Jadi kamu akan mendapatkan pembagian 1GB selama 1 bulan.
Cara memperoleh nya adalah dengan ketik kode dial *363*65# dan dapatkan kuota gratis yang tersedia. Jika beruntung menu kuota gratis masih aktif dan juga bisa langsung diakses.
Apabila tidak beruntung, kamu masih bisa menggunakan paket kuota yang lainnya. Cek kode kuota gratis Telkomsel yang berikutnya ini.
-
Kode Dial *363*88#
Masih dengan kode dial 363, hanya saja kali ini ada beberapa bonus yang bisa diperoleh selain kuota.
Pertama kamu akan mendapatkan paket internet gratis sebesar 500MB. Masih ada juga gratisan nelpon dan sms ke sesama Telkomsel.
Kelebihan dari kode dial ini adalah sering aktif dan masih bisa diambil jika sebelumnya kamu tidak pernah menggunakannya.
Meskipun jumlah kuota reguler yang diperoleh hanya sedikit, namun cukup menguntungkan ketika kamu berada dalam keadaan yang cukup genting.
-
Kode Dial *363*87#
Masih ada lagi dial kuota gratis Telkomsel yang diakses yaitu *363*87#.
Kode ini bisa menghasilkan kuota gratis sebesar 1,2GB dan masa aktifnya adalah 6 bulan. Cukup menguntungkan, syaratnya adalah memiliki modem Dongle.
Masa aktif yang panjang dari kuota gratis ini tentu saja cukup menguntungkan ketika kamu hanya kerap menggunakan aplikasi chat seperti Whatsapp.
-
Kode Dial *363*96#
Jenis kode kuota gratis Telkomsel yang lainnya ini bisa menghasilkan kuota sebesar 4GB dan dibagi menjadi dua yaitu kuota reguler dan malam.
Cara aktifasinya sendiri sangat mudah yaitu dengan membuka menu telepon.
Setelah itu ketik kode dialnya dan kamu bisa pilih menu Aktivasi Ekstra Kuota.
Baru lanjutkan untuk menyelesaikan transaksi kuota gratis. Tidak lama kuota akan langsung dikirim ke nomor milikmu.
-
Kode Dial *999*10#
Masih ada satu lagi kode kuota gratis Telkomsel yang masih jarang diketahui apalagi digunakan yaitu *999*10#.
Kode ini bisa membuat kamu mendapatkan paket kuota unlimited selama satu bulan.
Siapa yang akan menolak mendapatkan kuota unlimited dengan masa aktif yang cukup lama.
Jika kamu sedang kehabisan uang bulanan, maka bisa mencoba menggunakan paket ini. Tidak ada cara khusus untuk mengaktifkannya.
Setelah melakukan langkah-langkah ini, simak cara cek kuota Telkomsel agar dapat memastikan apakah kuota sudah masuk atau belum.
Tips agar Mudah Mendapatkan Kuota Gratis Telkomsel
Selain kode untuk mendapatkan kuota gratis Telkomsel, masih ada cara lain yang bisa diakses. Jadi kamu akan berhasil untuk mendapatkannya juga tergantung dengan keberuntungan.
Paling tidak untuk bisa mendapatkan kuota gratis ini ada beberapa hal atau cara yang bisa diperhatikan sebagai berikut:
-
Sudah Menggunakan Nomor dalam Waktu Lama
Telkomsel sering memberikan promo khusus kepada pelanggan setianya.
Oleh karena itu jika kamu menggunakan nomor sudah lebih dari tiga bulan atau semakin lama justru lebih baik.
Ada banyak penawaran yang bisa didapatkan selama kamu menggunakan Telkomsel dalam waktu lama. Termasuk juga bisa menggunakan layanan seperti bagi pulsa.
-
Mengecek Semua Kode Dial
Jika kamu rutin mengecek semua jenis kode dial maka mungkin saja akan mendapatkan salah satu kuota yang tersedia.
Tidak ada salahnya untuk meluangkan waktu sebentar saja untuk mengecek semua kode dial yang disediakan.
Hanya mencoba saja tidak akan memakan pulsa yang kamu miliki. Kamu bisa mencobanya kapan saja tanpa batasan waktu.
-
Menggunakan Kuota Belajar
Ada satu lagi trik yaitu menggunakan layanan baru seperti kuota belajar dari pemerintah
Hanya saja untuk layanan ini kamu yang bisa memperoleh adalah siswa, mahasiswa atau tenaga pendidik.
Cara mendapatkan kuota belajar adalah dengan mendaftarkan diri ke sekolah atau institusi tempat bekerja.
Usai mendaftarkan nomor maka kuota per bulan dari pemerintah akan otomatis langsung masuk.
-
Mendaftar Akun di MyTelkomsel
Khusus bagi kamu yang belum pernah menggunakan aplikasi MyTelkomsel, bisa langsung menginstalnya.
Khusus untuk pengguna baru biasanya sering ada promo tambahan untuk kuota atau pulsa gratis.
Cara mendapatkan promo ini adalah dengan instal aplikasinya kemudian daftarkan diri dengan nomor Telkomsel untuk membuat akun baru.
Pengguna aplikasi baru biasanya akan mendapatkan kuota gratis reguler yang akan langsung masuk.
Jenis Kuota Internet dari Telkomsel
Kamu bisa mencoba beberapa tips di atas supaya berhasil mendapatkan kuota gratis.
Selain menggunakan kode Telkomsel kuota gratis, kamu juga bisa membeli paket kuota yang sudah disediakan.
Paket kuota ini sangatlah beragam mulai dari jumlah kuota terkecil sampai paling besar.
Apa saja jenis paket kuota yang tersedia? Langsung saja cek berikut ini.
-
Kuota Lokal dari Telkomsel
Nama kuota lokal sendiri sudah tidak asing terdengar, pasalnya kuota ini hanya aktif di wilayah tertentu saja.
Kamu bisa menggunakan paket ini hanya di area tempat mengaktifkan kartu yang biasanya hanya pada kota tertentu saja.
Selama kamu berada di wilayah tersebut maka kuota bisa langsung aktif dan terpakai bukan menggunakan kuota reguler. Tidak ada batasan waktu untuk menggunakannya.
-
Kuota Flash Telkomsel
Kamu yang sering menggunakan Telkomsel pasti juga tidak asing dengan kuota Flash ini.
Kuota internet yang didapatkan akan aktif selama 24 jam untuk semua jaringan dan di seluruh area di Indonesia.
Disebut juga sebagai kuota reguler, yang juga tersedia kode dapat kuota gratis Telkomsel untuk kamu akses di atas.
-
Kuota Midnight
Bagi kamu yang suka begadang tentu tidak akan ketinggalan paket yang satu ini.
Hanya akan aktif di atas jam 00.00 saja, kamu bisa internetan sepuasnya.
Biasanya dijual dalam paket internet combo bersama dengan kuota aplikasi dan reguler.
Jumlah kuota midnight biasanya cukup besar, hampir sama dengan kuota lokal.
Keterbatasan waktu penggunaan saja yang biasanya membuat kuota ini akhirnya banyak tidak digunakan.
-
Kuota Videomax
Meskipun tidak tersedia kode kuota gratis Telkomsel khusus streaming, tapi kamu bisa membelinya dengan harga murah.
Kuota ini berlaku khusus untuk akses aplikasi video on demand seperti VIU dan HOOQ.
Meningkatnya penggunaan aplikasi streaming membuat Telkomsel ikuti menciptakan paket khusus streaming ini. Jika kamu suka menonton tentunya harus memilih Videomax.
Sudah tidak sabar ingin mencoba kode kuota gratis Telkomsel? Langsung saja untuk menggunakan kode dialnya.
Jika tidak berhasil, kamu masih bisa membeli paket kuota yang disediakan oleh Telkomsel.